Headlines News :
Home » » Aksara Suci "OM" di Airport Helsinki Menawarkan Yoga Bagi Turis Yang Stress

Aksara Suci "OM" di Airport Helsinki Menawarkan Yoga Bagi Turis Yang Stress

Written By Unknown on Friday, December 12, 2014 | 1:10 PM

HELSINKI, DUMAI – Para penumpang yang terbang dari Helsinki sekarang dapat mengurangi stress perjalanan dengan berpartisipasi dalam kursus yoga dan Pilates sebelum penerbangan yang ditawarkan melalui TravelLab di Airport,  yang bertujuan untuk memperbaiki kenyamanan pengalaman saat terbang. 
Bandara Helsinki (forum.avsim.net)
Sebagai bagian dari uji coba, sebuah pilihan terbatas sesi lantunan suci nada “Om” tersedia bagi seluruh penumpang, tidak tergantung pada jenis pesawat maupun jenis tiket yang mereka pilih.

Kursus-kursus yoga yang dilakukan di pusat relaksasi “Kainuu” yang baru dibuka di dekat gerbang no 30, yang dirancang oleh TravelLab dengan tema latihan di tempat terbuka yang menarik.

Selama periode uji coba, pelatihan yoga, yang diperkirakan berlangsung 20 menit, dihadiri oleh sedikit peserta dan waktu jeda yang cukup panjang, yang artinya para penumpang menemui kesulitan saat berupaya mengikuti kelas yoga sambil menyesuaikan dengan jadwal keberangkatan pesawat mereka.

Pusat Yoga Kainuu dibuka selama 24 jam setiap hari, sehingga para penumpang yang berupaya berlatih secara mandiri bisa melakukannya kapan saja. Bandara udara Helsinki termasuk salah satu bandara yang baru saja menjalankan sebuah kursus yoga, bandara lain diantaranya Bandara San Fransisco, Dallas Fort Worth dan Chicago O’Hare seperti dilansir Media Hindu, Jum’at (12/12).
Share this post :

Post Comment

Post a Comment

 
Support : Copyright © 2015. Hindu Damai - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger
UA-51305274-1