Headlines News :
Home » , » Baksos Paguyuban Majapahid di Yogyakarta dan Klaten

Baksos Paguyuban Majapahid di Yogyakarta dan Klaten

Written By Unknown on Saturday, December 13, 2014 | 11:17 AM

YOGYAKARTA, DUMAI – Seperti dilansir Media Hindu pada tanggal 24-26 Oktober 2014 lalu, Paguyuban Majapahid melaksanakan baksos di Yogyakarta dan Klaten. Ini sesuai dengan program kerja tahunan yang telah disusun berdasarkan AD/ART Paguyuban Majapahid. Baksos tahun 2014 ini dipusatkan di wilayah kabupaten Sleman, Yogyakarta dan Kabupaten Klaten, Jawa Tengah. Adapun lokasi baksos adalah Pura Sri Gading, Sayegan, Sleman DIY dan di Pura Dharma Gita, Klaten Jawa Tengah. Kegiatan yang telah disusun disesuaikan dengan kondisi umat dan jumlah umat yang ada di wilayah tersebut. 
Ilustrasi (majapahidnews.blogspot.com)
Kegiatan baksos meliputi Pasraman Kilat bagi anak-anak PAUD, siswa SD-SMP-SMU, pemberian bea siswa, penyerahan dana punia dan dharma tula. Jumlah peserta yang ikut dalam kegiatan ini sebanyak 25 orang, berasal dari DPD DKI, Jabar dan Banten.

Rombongan tiba di Pura Banguntapan, Yogyakarta tanggal 25 Oktober 2014 pukul 10.00 Wib. Rombongan diterima oleh Ketua PHDI Sleman dan Pengempon Pura serta Pinandita setempat. Selesai acara simakrama, rombongan melanjutkan perjalanan ke Pura Sari Gading, di Desa Sayegan, Sleman, DIY. Rombongan diterima oleh pengurus PHDI Kecamatan, pengempon Pura dan Pinandita.

Rangkaian acara baksos dimulai sesuai rencana dan berakhir pada pukul 18.00 Wib. Setelah berpamitan, rombongan melanjutkan perjalanan menuju Pura Randu Agung, Desa Randu Lanang, Keca. Jatinom, Klaten, untuk mengikuti persembahyangan dalam rangka pujawali, yang dipuput oleh Romo Pandito Pujo Broto Sejati. Pukul 07.30 Wib, Minggu (26/10), rombongan sudah berkumpul di Pura Dharma Gita, Klaten, untuk melakukan rangkaian kegiatan baksos terakhir.

Baksos di lokasi ini dihadiri umat Hindu sekitar 400 orang terdiri dari anak-anak PAUD, SD, SMP, SMU dan juga hadir mahasiswa STHD Klaten atas undangan anggota Majapahid. Setelah persembahyangan pagi hari, kegiatan bakti social dilanjutkan dengan bersih-bersih pura, penghijauan, pembuatan perpustakaan, pasraman kilat, penyerahan bea siswa, dana punia dan penyerahan buku-buku atas punia  dari Majalah Media Hindu, pakaian pinandita dan kelengkapan sarana persembahyangan.


Kegiatan baksos ini terselenggara dengan baik dan lancar berkat dukungan semua pihak, terurama Binroh Bank Indonesia, Bank Mandiri, Media Hindu dan para donator lainnya.
Share this post :

Post Comment

Post a Comment

 
Support : Copyright © 2015. Hindu Damai - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger
UA-51305274-1