Headlines News :
Home » » Yuk Datang ke Festival Makan Bakso Gratis!

Yuk Datang ke Festival Makan Bakso Gratis!

Written By Unknown on Saturday, December 28, 2013 | 11:21 AM

batamtoday.com
Asosiasi Pedagang Mie dan Bakso (Apmiso) Indonesia menggelar festival makan bakso gratis di Parkir Timur, Senayan, Jakarta. Acara yang berlangsung besok, Minggu (29/12/2013) mengambil tema 'Festival Bakso Gratis 15.000 Mangkuk untuk Rakyat'.

Ketua Umum Asosiasi Pedagang Mie dan Bakso (Apmiso) Trisetyo Budiman mengatakan kegiatan ini dalam rangka perayaan HUT ke-5 Apmiso Indonesia. Tahun sebelumnya, kegiatan serupa juga pernah dilakukan di Yogyakarta.


"Festival ini melibatkan ratusan pedagang bakso keliling (gerobak) di DKI Jakarta," kata Tri seperti dilansir detikFinance, Sabtu (28/12/2013).

Pemilik Bakso INO ini menambahkan festival ini terbuka untuk masyarakat umum. Bagi masyarakat yang tertarik makan bakso gratis, bisa datang langsung ke Kawasan Gelora Bung Karno (GBK), besok pukul 09.00 WIB.

"Di 4 pintu masuk kawasan GBK, kita siapkan petugas yang membagikan voucher, setiap satu orang dapat satu voucher, mulai jam 09.00 pagi WIB," katanya.

Tri menambahkan, pada festival kali ini, Menteri BUMN Dahlan Iskan akan hadir membuka acara festival pedagang bakso. Kehadiran Dahlan ke festival ini sebagai inspirator bisnis, mewakili kalangan pengusaha yang memulai usaha dari skala kecil hingga usahanya besar.

"Pak Dahlan sudah confirm akan membuka festival," ujar Tri.

Menurutnya, acara ini tidak hanya sebagai ajang makan-makan bakso gratis, hiburan musik, pembagian doorprize, dan sebagainya, namun juga sebagai ajang konsolidasi para pedagang bakso, khususnya pedagang skala gerobak. Selain itu, harapannya dengan adanya festival ini semakin memberikan pengakuan terhadap eksistensi terhadap pelaku usaha bakso, meningkatkan percaya diri para pelaku bakso keliling dan lain-lain.


Share this post :

Post Comment

+ komentar + 2 komentar

Anonymous
December 28, 2013 at 11:44 AM

Wah ENak Tuh Bakso Nya Min

December 28, 2013 at 11:45 AM

yuukk mariii kesana Gan.. hahaa

Post a Comment

 
Support : Copyright © 2015. Hindu Damai - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger
UA-51305274-1