Headlines News :
Home » » SMA di Australia Jadikan Bahasa Indonesia sebagai Bahan Akhir Ujian Sekolah

SMA di Australia Jadikan Bahasa Indonesia sebagai Bahan Akhir Ujian Sekolah

Written By Unknown on Friday, March 6, 2015 | 7:39 AM

VICTORIA, DUMAI – Masyarakat Indonesia pastinya akan sangat bangga mendengar kabar baik ini. Pasalnya, sekitar ribuan siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) di Australia mengikuti ujian akhir mata pelajaran bahasa asing salah satunya bahasa Indonesia yang menjadi pilihan.
Kepala Sekolah Victorian School of Languages Frank Merlino, paling kiri 
(www.radioaustralia.net.au)
Seperti dilansir republika.co.id, Jum'at (6/3), bahasa asing yang diujikan dipilih di antara sekitar 40 bahasa yang diajarkan di Victoria School of Language (VSL), yang dinaungi oleh Departemen Pendidikan negara bagian Victoria.

Khusus untuk bahasa Indonesia dikategorikan menjadi dua tingkat. Pertama, ujian akhir bahasa Indonesia bagi penutur asli (first language), dan kedua, bahasa Indonesia bagi penutur bukan asli (second language).

Para peraih skor tertinggi ujian bahasa asing ini, mendapat penghargaan dari VSL. Senin (2/3) malam, peserta ujian akhir dengan skor tertinggi menerima penghargaan tersebut dalam acara yang diselenggarakan di Universitas Melbourne.

Kepala Sekolah Victorian School of Language Frank Merlino dalam kesempatan itu menjelaskan, sekitar 2.000 pelajar tingkat kelas 12 mengikuti ujian bahasa asing untuk periode 2014. "Pelajaran bahasa asing sendiri diikuti oleh 9.236 siswa tingkat kelas 12, namun yang ikut ujian akhir sekitar 2.000 siswa," jelasnya.
Share this post :

Post Comment

Post a Comment

 
Support : Copyright © 2015. Hindu Damai - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger
UA-51305274-1