Ilustrasi |
DUMAI - Berkaca pada putusan sengketa pilpres oleh MK,
gugatan hasil pilpres Prabowo-hatta ditolak. Rasa-rasanya, dengan penolakan
oleh MK ini, pihak Prabowo-Hatta tidak akan terima begitu saja hasil putusan
dari MK dan tidak legowo!.
Hal ini terbukti, setelah MK mengetok palu putusan
hasil sengketa pilpres yang menolak segala gugatan pemohon (Prabowo-Hatta), tim
Prabowo-Hatta langsung menggelar konferensi pers demi menanggapi putusan MK.
Dalam responnya, tim Prabowo-Hatta merasa kecewa dan akan tetap mencari jalan hukum
lain demi mencari keadilan serta tetap kokoh pada koalisi merah-putih.
Sudah ditolak MK, maka kemana lagi langkah yg diambil
oleh Prabowo-Hatta? Melihat dari kiprah Prabowo-Hatta, mereka tidak pernah menunjukkan sikap legowo
dan negarawan.
Quick Count
nyatakan dia kalah, masih ada KPU?
KPU nyatakan dia
Kalah, msih ada DKPP?
DKPP pun
menolak, masih ada MK?
MK Nyatakan dia
kalah, apakah Gugat ke Pansus Pilpres, PTUN/MA Lagi?
Apabila tim prabowo-hatta tidak bisa menerima hasil
putusan dari MK dan mengunggat lagi ke PANSUS PILPRES, PTUN/MA (Mahkamah
Agung), maka sejarah akan mencatat, setidaknya tuntutan ini menciderai
demokrasi Indonesia tahun 2014. Kenapa?
Sesuai UU bahwa MK-lah sebagai lembaga hukum
terakhir yang menyelesaikan permasalahan/sengketa proses demokrasi
(Pemilu/Pilkada). Maka semestinya, tim prabowo-hatta harus tunduk pada hukum
dan percaya pada MK serta menerima segala putusannya. Namun hal ini tidak di
indahkan oleh tim prabowo-hatta karena merasa dicurangi dan tidak mau mengakui
kekalahan, justru akan mengunggat lagi ke PANSUS PILPRES, PTUN/MA.
Sangat disayangkan memang tindakan tim
prabowo-hatta, tidak mencerminkan sikap seorang NEGAWARAN dan rakyat pun bisa
menilai bagaimana kelakuan capres satu ini. Kita do’akan dan tagih janji tim
Prabowo-Hatta untuk siap menang-kalah dalam menerima hasil pilpres 2014.
Dan untuk pasangan Joko Widodo-Jusuf Kalla, selamat terpilih
sebagai Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia untuk masa bhakti
2014-2019. Semoga Indonesia berkembang ke arah yang lebih baik, maju dan
sejahtera.
Post Comment
Post a Comment